Kalsel Info – Bupati Tanah Laut H. Rahmat dan Wakil Bupati H.Zazuli dilantik Presiden RI Prabowo secara resmi bersama 961 kepala daerah terpilih hasil Pilkada serentak 2024.

Para kepala daerah yang dilantik merupakan Gubernur dan Wakil Gubernur serta, Bupati dan Wakil Bupati, lalu Wali Kota dan Wakil Wali Kota.

Pelantik yang digelar secara serentak tersebut digelar di Istana Merdeka Jakarta, Kamis (20/2/2025) pagi.

Prosesi pelantikan diawali dengan pembacaan Keputusan Presiden (Keppres) RI tentang Pengesahan dan Pengangkatan Gubernur dan Wakil Gubernur Masa Jabatan 2025-2029.

Kemudian tentang Pengesahan dan Pengangkatan Bupati dan Wakil Bupati Masa Jabatan 2024-2029. Serta Keppres RI tentang Pengesahan dan Pengangkatan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Masa Jabatan 2024-2029.

Setelah pembacaan Keppres, Prabowo memandu para kepala daerah mengucapkan sumpah jabatan.

“Saya bersumpah/berjanji akan memenuhi kewajiban saya sebeagai gubernur sebagai wakil gubernur, sebagai bupati sebagai wakil bupati, sebagai wali kota sebagai wakil wali kota dengan sebaik baiknya dan seadil adilnya memegang teguh Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan menjalankan segala Undang-Undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya serta berbakti kepada masyarakat, nusa, dan bangsa,” ucap para kepala daerah terpilih mengikuti perkataan Prabowo.

Usai itu Prabowo menghampiri satu persatu 6 kepala daerah yang mewakili semua agama di atas panggung. Kemudian kepala daerah menandatangai berita acara pengambilan sumpah jabatan.

Adapun 6 kepala daerah yang mewakili kepala daerah lainnya untuk dilantik yakni:

1. Islam: Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal

2. Katolik: Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda

3. Budha: Wali Kota Singkawang, Tjhau Chui Mie

4. Hindu: Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata

5. Konghucu: Wali Kota Manado, Andrei Angouw

Baca Juga:  Pemda Tala Terus Genjot Kapasitas Kepemudaan

6. Kristen Protestan: Bupati Merauke, Yoseph P Gebze

adalah mereka yang tidak maupun selesai berperkara terkait Perselisihan Hasil Pilkada 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK).

Hadir dalam pelantikan tersebut Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka beserta jajaran menteri Kabinet Merah Putih, pimpinan lembaga, hingga pimpinan partai politik.

Sebelum dilantik, ratusan kepala daerah itu mengikuti kirab dari Monumen Nasional (Monas) menuju Istana Negara.(01/Red)